Sumatera Barat adalah salah satu provinsi di Indonesia yang memiliki bentangan alam yang lengkap. Hampir setiap jenis bentuk topografi ada disini mulai dari pantai, teluk, tanjung, dataran rendah, dan tinggi serta lembah yang sangat populer di kalang wisatawan.
Mungkin sebagian dari kita hanya mengenal Bukittinggi dan Padang sebagai destinasi wisata di Sumatera Barat. Tapi jangan salah gaes, Sumatera Barat masih menyimpan banyak tempat wisata yang sangat layak untuk dikunjungi. Salah satunya adalah Lembah Harau yang terletak di Kabupaten Lima Puluh Kota.
Rute ke Lembah Harau
Dari Kota Padang kita harus menempuh perjalanan sepanjang 138km dan menghabiskan waktu kurang lebih 3-4 jam dan jika dari Bukittinggi jaraknya hanya sekitar 47km. Akses menuju Lembah Harau juga cukup mudah karena kita tinggal mengikuti jalur Sumbar-Riau, nantinya terdapat petunjuk jalan yang mengarahkan kita menuju Lembah Harau.
Setelah masuk ke Kawasan Lembah Harau, kalian akan dibuat takjub ketika melihat batu granit terjal berwarna-warni dengan ketinggian 100 sampai 500 meter yang mengelilingi kawasan ini, bahkan terlihat lebih indah lagi karena adanya area persawahan yang hijau membentang luas bak permadani.
Lembah Harau memiliki iklim tropis dan tanah yang subur sehingga dijuluki sebagai Lembah Yosemite nya Indonesia karena memiliki keindahan seperti Taman Nasional Yosemite yang terletak di Sierra Nevada California dan sudah terkenal ke seluruh dunia.