Gunung

Primadona Tasikmalaya, Kawah Gunung Galunggung

Desa Linggajati di Kabupaten Tasikmalaya, Provinsi Jawa Barat memiliki objek wisata alam yang bernama Gunung Galunggung dengan ketinggian sekitar 2.167mdpl. Jaraknya hanya sekitar 17km dari pusat kota di Tasikmalaya. Menurut sejarah, Gunung Galunggung pernah meletus sebanyak empat kali yaitu pada tahun 1822, 1894, 1918 dan yang terakhir pada tahun 1982.

Wajib menaiki 620 anak tangga

Untuk mencapai puncak Gunung Galunggung, saya harus menaiki 620 anak tangga begitu juga sebaliknya saat  turun. Selain menikmati kawah dari atas, saya juga turun kebawah untuk menikmati air di bibir kawah yang menarik perhatian karena memiliki warna hijau kecoklatan.

Untuk turun kebawah, haruslah berhati-hati karena trek yang ditawarkan lumayan curam dan banyak pasir serta batu kerikil halus. Setelah menikmati air dari bibir kawah, saya kembali lagi keatas dengan trekking melalui jalan setapak selama 20 – 30 menit.

Selama berada disana, saya gak khawatir mengenai makanan, karena di area parkir banyak warung kecil yang menjual makanan dan minuman serta gorengan. Jadi, gak ada yang perlu dikhawatirkan khusus nya buat yang suka nyemil seperti saya.

Yuu sobat, siapkan waktu dan kunjungi Gunung Galunggung bersama orang-orang tercinta.

Febe Shinta

Hi, I'm Febe Shinta! Author of this blog. Please enjoy!

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Time limit exceeded. Please complete the captcha once again.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button
error: Content is protected !!