Hai guys! Apakah kalian penggemar bakso? Jika iya, maka saya mau mengajak kalian untuk mampir ke salah satu tempat kuliner yang kembali membuka cabangnya yang ke 4 dikawasan Tebet, Jakarta Selatan. Apa itu? Yupz, Bakso Kemon nama nya! Diresmikan pada hari Minggu, 21 Oktober 2018, tempat makan ini berhasil mendapat respon positive dari para pencinta kuliner dan tentunya para penggemar Bakso! Gimana nga? Antrian nya panjang boooooo…..
Fasilitas yang lengkap
Memiliki area yang cukup luas, Bakso Kemon memfasilitasi pengunjung dengan 2 area pilihan yakni di lantai 1 (smooking area), dan lantai 2 ( no smooking area). Bukan hanya itu, selain ruang makan yang sangat nyaman, tempat ini juga dilengkap dengan Mushollah, Free Wifi dan bathroom, serta tempat parkir motor/mobil.
Pilihan menu
Beralamat lengkap di JalanĀ TebetĀ Utara Dalam, No 12 (Sebelah Bebek Ginyo), Bakso Kemon hadir dengan berbagai macam pilihan bakso hingga mie dan nasi sebagai opsi tambahan, serta topping terpisah seperti bakso goreng, pangsit dan lain sebagainya. Selain itu, kuah yang disajikan pun bisa kalian request sesuai dengan keinginan mulai dari Original, Soto ataupun kuah Gulai. Unik kan?
Berbicara soal menu tambahan, mie yang disajikan ada 2 macam yakni mie yamin dan mie ayam. Hmmm… uniknya, mie yang ditawarkan bisa direquest, mau mie kuning atau mie hitam. Penasaran? Yuk coba langsung aja! Nah, buat yang gak suka makan Bakso ataupun Mie, ada juga nih pilihan lain seperti Nasi Goreng, Nasi Ayam hingga Nasi Bakar. Duh paket komplit banget yaaaaa….
Ok guys, langsung aja yuk ke topik utama nya! Pasti penasaran kan, gimana sih rupa dari Bakso yang fenomenal ini? Yuk cus saya kasih lihat 3 menu pesanan, saat saya dan teman sekantor berkunjung ke Bakso Kemon cabang Tebet!
Gimana? Penasarankan dengan rasanya? Hmmm.. ada baiknya kalian segera atur waktu untuk datang kesini sebelum ketinggalan. Maka dari itu, disini saya juga mau menginfokan nih, kapan sih jam buka nya Bakso Kemon?
Waktu dan reservasi
Dibuka setiap hari, mulai dari jam 11.00 siang hingga 21.00 malam, Bakso Kemon bukan hanya bisa dinikmati ditempat, melainkan bisa dipesan secara online melalui Go-food. Selain itu, tempat makan ini juga menerima reservasi untuk acara ulang tahun, arisan, meeting dan lain sebagainya di nomor telepon 081383163554 atau email ke baksokemon@gmail.com
Cabang lain
Jika kalian gak sempat mampir ke arah Tebet, Bakso Kemon juga memiliki cabang lain yang tersebar dibeberapa titik seperti:
Cabang Bekasi
Jl Pulo Sirih Utama FE No.333, Galaxy, Bekasi
Reservasi: 087800164280
Cabang Rawamangun
Jl Waru No.29A, Rawamangun, Jakarta Timur
Reservasi: 081290901129
Cabang Jatiasih
Jl Raya Jatiasih No.9, Jatiasih, Bekasi
Reservasi: 08170037190
So guys, tunggu apalagi? Yuk jangan sampai ketinggalan dan rasakan langsung kelezatan disetiap gigitan yang diciptakan oleh Bakso Kemon!